Kuliner Surabaya – Menikmati Es Puter Kelapa Singapura di The Loop Graha Family Surabaya

Malam minggu belum lengkap rasanya kalau belum kencan dengan suami, oleh sebab itu walaupun duit udah mepet di domfet paling nggak bisa untuk bersenang-senang berdua. Duduk santai dan bercerita, memadu kasih mengingat zaman-zaman indah kami bersama. Ditemani dengan lampu penerangan yang agak remang-remang.
 
Pilih tempat duduk yang kamu inginkan

Silahkan parkir kendaraan dengan rapi dan teratur

Berjalan menelusuri makanan dan minuman yang cocok bagi selera kami malam itu. Akhirnya es puter kelapa Singapura menjadi pilihan kami. Dengan berbagai rasa dan pilihan toping antara lain mutiara, parutan cincau, kacang cincang, dan kacang merah rebus. Akhirnya setelah lama mengantri tiba giliran kami memilih rasa es puter tersebut.


Es Puter Kelapa Singapura

Suamiku memilih es puter rasa ketan hitam dan stoberry dengan toping kacang cincang dan parutan cincau, sedangkan aku memilih rasa vanilla oreo dan nangka dengan toping mutiara, kacang cincang, dan parutan cincau. Perporsi es kelapa muda dengan batok kelapa ini dihargai Rp. 17.000,-

Dengan batok kelapa sebagai wadahnya

Kami memilih tempat duduk dengan view apartemen dan pertokoan megah, serta lalu lalangnya kendaraan. Seperti benar-benar berada di Singapura, sambil menikmati es puter kelapa Singapura yang super yummy ini. Nggak lengkap rasanya kalau belum nyemil, akhirnya kami membeli camilan di Kookii. Karena nggak suka ayam, aku memilih menu ikan dori crispy rasa paprika pedas dengan harga Rp. 18.000,- perpack.

Suasana The Loop di malam hari

Nyemil-nyemil cantik

Alhamdulillah, sambil nyemil-nyemil cantik si dori crispy-nya Kookii dan sesekali nyeruput es  puter kelapa Singapura berasa malam minggu menjadi malam yang spesial buat nimbun lemak. Sesekali pemandangan dan temaram lampu yang indah mampu menghipnotis kami berlama-lama di tempat ini. Tempat yang luas dan banyak pilihan kuliner yang bisa menjadi pilihan kita untuk berwisata kuliner dengan keluarga nantinya.

Nyemil dengan temaram lampu yang amat menggoda

Always sosmed dimana-mana

Sudah kekenyangan

Akhirnya setelah puas melihat indahnya suasana malam dan kenyang dengan dori crispy Kookii kami memutuskan pulang.  Nantikan cerita-cerita lain, dengan tetap mengedepankan isi perut :)

No comments:

Post a Comment

Yuk berkomentar :)