Ciri Khas Masakan Thailand

Hampir terbilang sering saya menonton vlogger mukbang makanan khas Thailand, yang paling sering adalah makanan laut yang dimakan mentah dengan bumbu spesialnya. Ada juga seperti buah dan sayuran yang disiram dengan bumbu tertentu dan langsung dinikmati. Masakan Thailand memiliki ciri khas rasa yang pedas, penuh bumbu. Selain itu juga ada keseimbangan rasa antara manis, asin, asam, dan pedas. Bumbu dan rempah-rempah yang digunakan dalam keadaan segar.sehingga inilah yang membuat masakan/makanan Thailand enak dan menjadi ciri khasnya.
Thaiberrykitchen

Jangan khawatir buat teman-teman yang ingin melancong ke Thailand karena makanan pokoknya sama dengan di negara kita, yaitu nasi. Beras wangi Thai adalah beras kebanggaan Thailand. Ketan khao niao adalah makanan pokok di Thailand Utara dan Thailand Timur Laut. Biasanya nasi akan dinikmati bersama kari, masakan tumis, dan hidangan lain yang biasanya memakai bumbu cabai, limau dan serai. Nah, bagaimana kalau misal melancong ke negara lain? Misalnya ke New York, apakah disana ada makanan khas Thailand? Ada dong, ada resto yang namanya "ThaiBerryKitchen".
Thaiberrykitchen
Makanan terkenal di Thailand salah satunya adalah Pad Thai (Mi Goreng). Hidangan mi Thailand diperkenalkan oleh imigran Tiongkok dan Pad Thai bisa dibilang sebagai yang paling terkenal dibandingkan hidangan lainnya. Hidangan khas ini merupakan hidangan pembuka yang cocok untuk makanan Thailand karena tidak terlalu pedas. Saya rasa masakan khas Thailand sudah mendunia, diberbagai negara pasti akan ada kuliner ini, salah satunya negara Indonesia. Siapa yang nggak kenal dengan Tom Yam, masakan ini ternyata khas Thailand loh.

Penggunaan rasa yang kontraslah yang membuat makanan Thailand begitu berbeda dari masakan lain. Makanan Thailand sering memadukan rempah-rempah pedas dengan rasa jeruk manis dan ringan seperti jeruk nipis dan mangga. Saus kacang khasnya berada di antara rasa manis dan gurih dan menambah cita rasa pada hidangan apa pun.

Hidangan Thailand umumnya menggunakan rempah-rempah dan sayuran seperti daun ketumbar, selada, tauge, lengkuas, kemangi, dan daun mint. Berkat bahan-bahan tersebut, makanan Thailand terasa segar dan gurih tanpa perlu menggunakan MSG. Hasilnya berbeda, mudah diingat, dan menyegarkan. Dibandingkan dengan makanan olahan, rasanya sungguh berbeda.
Thaiberrykitchen
Teman-teman akan menemukan kecap ikan dalam sup seperti Tom Yum, kari, dan tumisan. Kecap ikan merupakan bahan penting dalam masakan Thailand. Biasanya rasa asin berasal dari garam, kecap asin, atau kecap ikan. Garam digunakan dalam banyak pasta kari untuk mengawetkannya, dan kecap ikan banyak digunakan dalam masakan Thailand.

Untuk minumannya teman-teman dapat menemukan Cha Yen di sebagian besar restoran yang menyajikan Makanan Thailand dan terkenal di Asia Tenggara. Minuman menyegarkan ini terdiri dari teh Ceylon, gula, dan susu dengan es batu.

Masakan Thailand lainnya bisa teman-teman intip di http://www.thaiberrykitchen.com/.

Salam,
Dwi Puspita

No comments:

Post a Comment

Yuk berkomentar :)