Sebenarnya aku ini tipe cewek yang males dandan, yah selain alasan karena udah nikah emang dari dulu dasarnya emang males buat coba-coba produk ke wajah. Takutnya tambah rusak nih wajah, tambah item, dan nggak cocok ama kulit wajahku. Jadi berabe urusannya kalau wajahku tambah rusak kan :(
Entah ada angin apa, baru-baru ini aku mencoba produk yang kini populer lagi. Gizi Super Cream yang sudah 40 tahun lebih kini hadir di tengah-tengah produk dengan manfaat yang sama.
Aku mengenal produk ini karena dulunya ibuku rajin banget memakai produk yang berdiri sejak tahun 1972. Sayangnya dulu aku masih kecil jadi masih belum boleh sama ibu untuk mencobanya, nah sekarang aku ingin mencoba produk ini untuk meneruskan tradisi ibuku yang setiap hari memakainya.
Pantesan kulit wajah ibuku masih lembut saat aku elus-elus pipinya, kandungan nanonya yang berfungsi memperlembut dan gampang meresap ke kulit ini toh rahasianya.
7 bahan alami yang ada di Gizi Super Cream memang sangat bermanfaat sekali pada kulit, terutama kulit wajah. 7 bahan alami tersebut antara lain :
1. Rumput Laut
Rumput laut jenis Eucheuma Spinosum memiliki kandungan mineral esensial, vitamin A, B kompleks, C, D, E dan K, Senyawa hidrokoloid yaitu agar-agar, karaginan dan alginat, serta kandungan polifenol dan karotenoid yang cukup tinggi. Kandungan polifenol dan karotenoid berfungsi sebagai antioksidan yang dapat menetralkan radikal bebas sehingga dapat mencegah dan mengurangi terjadinya kerusakan sel. Kerusakan sel dapat mengakibatkan berbagai macam penyakit, termasuk penuaan dini.
2. Bligo
Buah Bligo memiliki banyak sekali manfaat bagi kulit karena memiliki kandungan triterpenoid, flavonoid, carbohidrat, glikosida, vitamin dan asam uronic. Salah satu keunggulan buah Bligo adalah menguragi peradangan akibat jerawat. Hal ini dapat terjadi karena zat yang terkandung dalam bligo menghambat pertumbuhan bakteri Propionibakterium acne (P Acne) dan Staphylococcus epidermidis, yaitu bakteri yang mengakibatkan peradangan pada jerawat.
3. Jeruk Nipis
Jeruk nipis memiliki kandungan Flavonoid dan Vitamin C yang tinggi. Kombinasi keduanya, berfungsi sebagai antioksidan yang sangat baik untuk menghambat proses penuaan dini. Ekstrak jeruk nipis baik untuk menutrisi serta mencegah iritasi dan kerutan halus pada daerah sekitar mata. Selain itu, Vitamin C juga bermanfaat untuk mengangkat sel kulit mati, meregenerasi sel kulit dan membuat kulit tampak berkilau (shining/glowing).
4. Beras
Beras yang dikenal dengan nama latin Oryza Sativa mengandung senyawa gamma oryzanol dan ferulic acid yang merupakan antioksidan alami. Dengan kandungan antioksidan, ektrak beras dapat digunakan untuk menangkal radikal bebas yang dapat menyebabkan kerusakan sel yang berimbas pada penuaan dini.
Selain berfungsi sebagai antoksidan, ferulic acid dan gamma oryzanol juga berfungsi sebagai anti allergenic, anti inflamasi (peradangan) dan UV Protection yang melindungi kulit dari efek buruk sinar matahari serta menghambat proses pembentukan melanin, sehingga mencegah timbulnya flek hitam. Oleh karena banyaknya manfaat yang dimiliki oleh beras inilah, bahkan sejak jaman kerajaan di Indonesia, beras telah banyak dimanfaatkan tidak hanya untuk dikonsumsi, melainkan untuk merawat kecantikan putri-putri keraton dengan cara menjadikan beras sebagai bedak dingin.
5. Pepaya
Enzim papain yang terdapat dalam buah, batang dan daun pepaya berfungsi untuk mengangkat sel kulit mati secara alami dan menghaluskan kulit. Selain itu, ekstrak papaya juga bermanfaat untuk mencerahkan kulit. Selain untuk kebutuhan perawatan kulit, enzim papain banyak dimanfaatkan oleh industri farmasi, pengolahan daging dan penyamakan kulit.
6. Kedelai
Ekstrak kedelai digunakan untuk perawatan kecantikan berfungsi sebagai anti-cellulite dan bermanfaat untuk mengurangi flek hitam akibat penuaan dini yang disebabkan oleh radikal bebas ataupun efek hormonal, serta meningkatkan elastisitas kulit dan produksi kolagen.
7. Lidah Buaya
Lidah buaya memiliki sedikitnya 75 nutrisi yang baik bagi tubuh. Kandungan air dalam lidah buaya yang mencapai 99% + dan kandungan Ligninmenjaga kelembaban kulit lebih lama sehingga kulit terhindar dari dehidrasi. Sedangkan Vitamin C dan E yangmerupakan antioksidan alami berfungsi mencegah penuaan dini. Selain itu, kandungan Vitamin A dalam lidah buaya akan merangsang pembentukan kolagen yang dapat mengurangi keriput serta meregenerasi dan mencerahkan kulit.
Akhirnya aku yang males dandan mencoba produk ini (Gizi Super Cream) selama 14 hari dan ternyata hasilnya memang menakjubkan. Kulit wajahku jadi lembut tanpa harus perawatan yang mengeluarkan banyak duit. Selain lembut juga bisa memutihkan wajah, so siapa takut mencoba produk alami Indonesia ini, sudah alami halal lagi. Terima kasih Gizi Super Cream.
Salam,
Dwi Puspita
No comments:
Post a Comment
Yuk berkomentar :)