Sudah hampir 7 tahun saya ngeblog dan mulai mengenal banyak komunitas blogger. Dari situlah saya mengenal teman ngeblog, satu persatu kenal nama, kemudian kenal wajah, kemudian bersua di blog dan sosmed dan akhirnya kami kenal secara dekat dengan terbentuknya WAG.
Misal si Blogger A ada kunjungan ke kota tempat saya tinggal, disitulah kami janjian ketemu dimana dan akan kopdar. Begitupun sebaliknya, jika saya berkunjung ke kota tempat tinggal Blogger A, B, C maka saya akan memberi kabar untuk ketemuan dan kami kopdar.
Minggu kemarin ada teman dari Aceh dan Solo yang berkunjung ke Surabaya karena ada acara. Dengan senang hati kami saling berkabar dan mengajak ketemuan untuk kopdar walau nggak ada kopinya. Hahaha...
Senang banget bertemu dengan teman-teman blogger yang hanya bisa menyapa di dunia maya dan pada akhirnya bertemu secara langsung.
Kami adalah Blogger Perempuan yang saling mengenal lewat komunitas, blog, dan sosmed. Dari situlah awal kami berteman dan membentuk karakter persahabatan.
Terus apakah hubungannya dengan Blogger Perempuan Network. Ada donk, karena kami membernya. Blogger Perempuan Network adalah wadah untuk perempuan-perempuan hebat di Indonesia. Perempuan dari berbagai profesi, mulai dari wanita karir, guru, intrepreneur, ibu rumah tangga, dan selebgram. Hahaha... Perempuan hebat bukan? Gimana nggak hebat, dalam satu wadah ini mereka berkumpul dengan alasan yang mungkin kurang lebih sama dengan alasan saya dan mungkin juga berbeda.
Nah, ini 7 alasan saya bergabung di Blogger Perempuan Network
Nah, ini 7 alasan saya bergabung di Blogger Perempuan Network
1. Bisa kumpul sesama perempuannya
Blogger Perempuan Network, pastinya kata perempuan sudah mewakili bahwa hanya perempuan saja yang ada didalamnya. Dengan adanya suatu wadah ini, kami seluruh perempuan memiliki tempat yang nyaman untuk saling berbagi.
Blogger Perempuan Network, pastinya kata perempuan sudah mewakili bahwa hanya perempuan saja yang ada didalamnya. Dengan adanya suatu wadah ini, kami seluruh perempuan memiliki tempat yang nyaman untuk saling berbagi.
2. Bisa saling berbagi dengan sesama perempuan.
Saling berbagi itu penting banget, apalagi perempuan bawaannya selalu mellow. So, dengan adanya perkumpulan para perempuan ini mereka akan saling berbagi baik secara tulisan di blog atau curhat via japri.
Saling berbagi itu penting banget, apalagi perempuan bawaannya selalu mellow. So, dengan adanya perkumpulan para perempuan ini mereka akan saling berbagi baik secara tulisan di blog atau curhat via japri.
3. Bisa saling kenal dengan perempuan-perempuan hebat Indonesia.
Kenal sudah pasti dong, walau kenalnya hanya sebatas nama dan wajah yang hanya bisa dilihat di profil sosmednya. Berkenalan dengan para perempuan hebat yang tergabung dalam Blogger Perempuan Network setidaknya sudah memberikan saya motivasi untuk selalu semangat seperti mereka. Jika ada yang jatuh saling mensupport dan mendukung.
Kenal sudah pasti dong, walau kenalnya hanya sebatas nama dan wajah yang hanya bisa dilihat di profil sosmednya. Berkenalan dengan para perempuan hebat yang tergabung dalam Blogger Perempuan Network setidaknya sudah memberikan saya motivasi untuk selalu semangat seperti mereka. Jika ada yang jatuh saling mensupport dan mendukung.
4. Agar saling memberikan semangat dan motivasi antara sesama perempuan.
Penting banget, seperti yang sudah saya jelaskan di poin 3 jika ada yang jatuh saling mensupport dan mendukung caranya adalah membangunkan semangatnya kembali dengan memberikan motivasi. Perempuan hanya butuh tempat curhat dan bersandar. Teman curhat yang baik adalah teman yang bisa mendengarkan dan menjaga setiap kata yang harus dijaga untuk tidak disebar-sebarkan.
Penting banget, seperti yang sudah saya jelaskan di poin 3 jika ada yang jatuh saling mensupport dan mendukung caranya adalah membangunkan semangatnya kembali dengan memberikan motivasi. Perempuan hanya butuh tempat curhat dan bersandar. Teman curhat yang baik adalah teman yang bisa mendengarkan dan menjaga setiap kata yang harus dijaga untuk tidak disebar-sebarkan.
5. Agar rezeki mengalir.
Manfaat berkumpul atau silaturahim di dunia maya adalah mendatangkan rezeki. Sudah pasti jika seorang manusia selalu ingin bersilaturahim rezekinya sudah dizamin. Dari Blogger Perempuan Network ini, sellain menambah teman, ilmu, dan wawasan pun kecipratan rezeki dari para adminnya.
Manfaat berkumpul atau silaturahim di dunia maya adalah mendatangkan rezeki. Sudah pasti jika seorang manusia selalu ingin bersilaturahim rezekinya sudah dizamin. Dari Blogger Perempuan Network ini, sellain menambah teman, ilmu, dan wawasan pun kecipratan rezeki dari para adminnya.
6. Agar traffic blog naik.
Traffic blog naik? apa hubungannya. Ada dong pastinya. Dengan saling mengenal dan ingin mengenal teman otomatis ada beberapa grup yang sharing tentang artikel barunya. Dengan sharing maka akan membuat teman lainnya kepo dan akhirnya membaca artikelnya. Otomatis ada interaksi saling BW alias komen-komenan. Sederhana sekali, namun itulah yang akan menaikkan traffic blog kita yaitu ada kunjungan dari seorang teman ke blog kita.
Traffic blog naik? apa hubungannya. Ada dong pastinya. Dengan saling mengenal dan ingin mengenal teman otomatis ada beberapa grup yang sharing tentang artikel barunya. Dengan sharing maka akan membuat teman lainnya kepo dan akhirnya membaca artikelnya. Otomatis ada interaksi saling BW alias komen-komenan. Sederhana sekali, namun itulah yang akan menaikkan traffic blog kita yaitu ada kunjungan dari seorang teman ke blog kita.
7. Agar follower sosmed nambah
Woaaa... ini nih yang dicari sekarang. Sebagai persyaratan apalah-apalah. Pasti para blogger, instragamer, influencer, buzzer akan membutuhkan banyak follower. Dengan bergabung dengan Blogger Perempuan Network maka follower sosmed saya semakin bertambah secara perlahan tapi pasti. Hahaha...
Sebenarnya dari 7 alasan saya bergabung di Blogger Perempuan Network adalah menambah ilmu, wawasam, skill, teman, duit, dan... hahaha. Sssttt... jangan terlalu jujur dengan kata "duit". Duit itu adalah rezeki yang memang sudah ditakdirkan datang pada kalian disaat yang tepat. Yang penting adalah dengan menjadi member BPN kita bisa menjaga sikap kita dengan para member yang lain. Berlaku dengan baik, tidak nyinyir, tidak julid, belajar positif thinking dan pastinya selalu menebar ilmu dan kebaikan.
Salam,
Dwi Puspita
Sebenarnya dari 7 alasan saya bergabung di Blogger Perempuan Network adalah menambah ilmu, wawasam, skill, teman, duit, dan... hahaha. Sssttt... jangan terlalu jujur dengan kata "duit". Duit itu adalah rezeki yang memang sudah ditakdirkan datang pada kalian disaat yang tepat. Yang penting adalah dengan menjadi member BPN kita bisa menjaga sikap kita dengan para member yang lain. Berlaku dengan baik, tidak nyinyir, tidak julid, belajar positif thinking dan pastinya selalu menebar ilmu dan kebaikan.
Salam,
Dwi Puspita
No comments:
Post a Comment
Yuk berkomentar :)