Jenis-Jenis Dari Fintech Yang Ada Di Indonesia

Apa saja jenis-jenis dari Fintech Indonesia? Untuk kalian yang penasaran, berikut ini adalah ulasannya untuk kalian semua.


1. Layanan Pinjam Dana

Salah satu layanan Fintech yang diberikan oleh Lembaga Keuangan di Indonesia saat ini adalah layanan simpan pinjam dana. Layanan simpan pinjam adalah layanan yang sangat populer di Indonesia saat ini. Hal ini disebabkan karena layanan peminjaman dana memang sangat membantu dari segi ekonomi dari kehidupan konsumen. Hal ini menyebabkan ada banyak jasa peminjaman dana yang bisa ditemukan di Indonesia.

Banyaknya konsumen dari sistem pinjam dana ini menyebabkan perkembangan Fintech Indonesia di bidang simpan pinjam ini menjadi sangat tinggi. Kini ada banyak jasa pinjam dana yang memberikan kemudahan dan juga pencairan dana yang lebih cepat sehingga sangat menguntungkan bagi konsumen.


2. Market Aggregator

Selain layanan pinjam dana, salah satu jenis Fintech yang bisa ditemukan di Indonesia adalah Fintech berupa layanan Market Aggregator. Layanan Market Aggregator adalah sebuah layanan yang digunakan untuk membandingkan layanan keuangan yang satu dengan layanan keuangan yang lainnya.

Seperti yang disebutkan dalam artikel sebelumnya dengan berkembangnya tren Fintech Indonesia, maka ada banyak perusahaan yang muncul untuk memberikan solusi finansial untuk masyarakat Indonesia. Akan tetapi bukan hanya jenis perusahaannya saja tapi juga mengenai banyaknya jenis produk perusahaan yang bisa ditemukan.

Ya, ada banyak jenis produk perusahaan yang bisa ditemukan di Indonesia mengenai layanan Fintech ini. Hal ini menyebabkan konsumen terkadang merasa sulit untuk menemukan mana yang terbaik. Oleh karena itu muncullah layanan agregator untuk membantu kalian membandingkan antara layanan yang satu dengan layanan yang lainnya.

3. Manajemen Risiko Dan Investasi

Layanan yang satu ini merupakan layanan yang sudah banyak ditemukan di Indonesia, akan tetap tidak banyak yang mengetahui mengenai arti dari keberadaan produk ini. Produk Fintech Indonesia ini adalah sebuah layanan yang berhubungan dengan perencanaan keuangan. Dalam layanan ini konsumen akan mendapatkan keuntungan berupa rekomendasi mengenai jenis investasi yang cocok untuk kalian.


4. Perbankan Online

Jenis Fintech Indonesia yang satu ini merupakan jenis Fintech yang paling populer di Indonesia. Ada banyak layanan yang bisa dilakukan dengan jasa ini. Mulai dari pembayaran, transfer dan masih banyak yang lainnya. Layanan ini bisa dibilang layanan Fintech paling tua dan paling populer sejak lama di Indonesia.

Bentuk umumnya adalah seperti e-banking atau i-banking. Saat ini layanan perbankan online ini sudah semakin banyak bentuknya bahkan untuk perusahaan-perusahaan yang kecil yang bukan berdasarkan dengan perbankan sudah banyak muncul dan memberikan manfaat bagi konsumen Fintech di Indonesia.

Demikianlah informasi yang bisa saya berikan mengenai jenis-jenis Fintech Indonesia. Semoga info ini dapat memberikan bantuan bagi kalian dalam mengenai Fintech lebih baik di Indonesia.


Salam,
Dwi Puspita

No comments:

Post a Comment

Yuk berkomentar :)