Mungkin nih, sudah lebih dari 5 kali saya menulis artikel tentang keinginan liburan ke kota Malang. Keinginan saya untuk liburan dan pastinya staycation ke kota Malang bareng keluarga. Terakhir ke kota Malang kalau nggak salah sudah 4 tahun yang lalu saat kami babymoon di salah satu hotel yang ada di Pusat Kota Malang. Kota Malang bagi saya ngangenin banget karena saya dan suami punya kenangan bersama di kota apel ini. Mulai dari saat kami masih berdua karena belum dikarunia anak dan juga pada waktu itu ke kota Malangnya kami berikhtiar agar segera memiliki anak dengan liburan merefresh pikiran. Merefresh pikiran adalah salah satu cara kami agar pikiran lebih enjoy dan nggak mumet dengan pekerjaan. Usaha apapun saat itu kami lakukan untuk segera mendapatkan momongan yah salah satunya adalah liburan.
Kota Malang yang juga terkenal dengan sebutan kota apelnya memiliki banyak tempat pariwisata yang tak kalah dengan tempat lainnya. Mulai dari Alun-Alun Kota Malang hingga Masjid Agung yang tepat berada di sebelah barat Alun-Alun Kota Malang. Di Alun-Alun Kota Malang ini asyik banget loh karena banyak burung dara yang terbang bebas di taman Alun-Alun Kota Malang. Pengunjung bisa memberikannya makan dengan melempar biji jagung. Suasana di Alun-Alun Kota Malang tambah rame menjelang sore. Asyiknya nih, kalau mau sholat tinggal menyeberang jalan saja karena jaraknya bersebelahan.
Rencana liburan ke Malang tahun ini saya ingin naik kereta api. Tapi naik kereta apinya mungkin ambil jurusan Malang-Surabaya. Dari Surabaya ke Malangnya mungkin saya ikut saudara naik mobil pribadinya dan rencananya nginap selama 2 minggu di rumahnya. Naik kereta api itu asyik loh, nggak pernah ada kata macet dan tepat waktu. Anak saya pasti bahagia banget kalau diajak naik kereta api, terakhir naik kereta api setahun yang lalu saat suami ada tugas kerja ke Banyuwangi. Nah, tahun ini waktunya kami liburan lagi dengan menggunakan kereta, kereta jurusan Malang-Surabaya menurut saya mudah banget didapatkan dengan memesan secara online. Teman-teman juga bisa melihat Jadwal Kereta Malang Surabaya disini juga loh.
Beberapa teman saya yang liburan ke Kota Malang selalu naik kereta, alasannya karena rumah saudaranya nggak jauh dengan stasiun Kotabaru (Malang) begitupun sebaliknya ada teman saya yang dari Kota Malang punya saudara kandung yang tinggal di dekat Stasiun Gubeng (Surabaya). Hahaha... ya enak banget ya, sudah hemat waktu dan juga langsung sampai ke rumah saudara. Kereta api sekarang walaupun kelas ekonomi sudah nyaman banget loh. Ber-AC, bersih, dan juga tarif harganya terjangkau.
Kapan-kapan akan saya suruh saudara saya liburan ke Surabaya dengan naik kereta api agar dia tiba di Surabaya tepat waktu. Nantinya akan saya ajak saudara saya ke beberapa tempat wisata di Kota Surabaya yang sangat terkenal, antara lain : Museum House Of Sampoerna, Pantai Kenjeran, Taman-Taman di Kota Surabaya, Museum Bank Indonesia, dan masih banyak lagi. Tempat wisata di Surabaya sangat keren loh apalagi sekarang di sepanjang jalan Surabaya bayak sekali pepohonan yang membuat Kota Surabaya semakin asri. Ditambah lagi jika bunga-bunga tabebuya mulai bermekaran disepanjang jalan. Surabaya seperti negara Sakura yang keindahannya bener-bener harus diabadikan dengan jepretan foto. Buat kalian yang dari Malang mau liburan ke Surabaya saya saranin naik kereta api saja jurusan Malang-Surabaya agar tibanya juga tepat waktu.
Salam,
Dwi Puspita
Kalau ke Surabaya saya inginnya melihat Museum House Of Sampoerna, penasaran banget dengan dalamannya seperti apa.
ReplyDeletesekarang aku kemana2 pakai kereta api mbak, ke jakarta, yogya, cirebon hahaha udah nyaman soalnya ga kena macet dan pelayanannya sekarang udha beda banget sama dulu :)
ReplyDeleteYang foto pertama itu di kota malang, ya? Di sebelah mana? Alun2?
ReplyDeleteKangen deh saya naik kereta. Memang kereta ini salah satu transportasi umum yang paling menyenangkan
ReplyDeletePengen banget main ke Batu, Malang, tapu tunggu anak gedean aja deh. Kalau skarang masih 2 tahun takutnya malah riweh di kereta 😂
ReplyDeleteAku minggu depan juga mau liburan naik kereta nih ke Yogyakarta tapi kali ini bersama teman-teman fotografi karena ada acara foto di Yogyakarta.
ReplyDeleteAh iyaa, ke Malang juga asyik yaa ... Kudu jadi wish list nih
ReplyDeleteKemarin pas libur lebaran, kami juga naik kereta ke malang dari surabaya. Seru dan nyaman lho, gak pegel dan kena macet hehe
ReplyDeleteHuhu, baca ini bikin makin kepengen bawa anak-anak liburan naik kereta api. Bakalan seru kayaknya. Semoga keinginanku ini bisa segera terwujud deh. :D
ReplyDeleteAku blum pernah ke malang, pngn liburan jg kesana haha. Emg paling enak naik kereta api ya mnurutku klo perjalanan darat hehe
ReplyDeleteSurabaya jadi salah satu kota yang ingin saya kunjungi tahun depan, mba. Bismillah. Soalnya ada keluarga juga dan makanannya juga enak enak euy :)
ReplyDeletemasih rencana mulu nih mbolang ke malang bertiga sama suami dan anak. tiap minggu ada ajah acara. wkwkw padahal pengen naik kereta loh
ReplyDeleteAku lebih nyaman traveling naik kereta api mba, seneng gitu ngeliatin pemandangan sawah nan hijau, pegununungan
ReplyDeleteAku kangen ke Malang lagi, masih belum puas nih mengeksplore kota Malang tahun 2017 kemarin
ReplyDeleteBerlibur menggunakan kereta api memang selalu mengasyikkan ya mba, ditambah kalo bersama keluarga funnya jadi double
ReplyDeleteBelom pernah jalan2 ke Kota Malang nih Mba, pernah jg cuma sekelewat doang. Gak kemana2, apalagi gak sempet mampir ke alun2 kota Malang. . Cakepp ternyata
ReplyDeleteSeru bangey mau naik kwreta api ajak anak kicik juga heehe
ReplyDeleteAh, Malang dan Surabaya...dua kota kenangan. Saya lahir di Surabaya soalnya, hihihi. Dan sedari kecil kalau piknik, pasti ke Malang.
ReplyDeletewah pengen banget ke malang, mau jalan - jalan sambil kulineran hehe
ReplyDeleteMalang tambah cantik yaaa mba.. dan enaknya tuh sekarang naik kereta api makin oke dan lancar ya
ReplyDeleteNaik kereta itu favoritku mbak, pengen nyobain ke Malang naik kereta ah hehe. Seru kayaknya ya
ReplyDeleteAku memang prefer kalau jalan jalan ke luar kota lebih suka naik kereta mbak,.lebih aman dan nyaman. Santai
ReplyDeleteDestinasi liburan paling asik nih...deket, aksesnya gampang, sembarang kalir murah, destinasi pilhan banyak. hehehe Love Surabaya.
ReplyDeleteEnaknya naik kereta api itu lebih cepat daripada bis
ReplyDeleteKereta api zaman now udah makin kece aja ya. Kemarin dari Bandung naik kereta api, pakai yang perjalanan pagi, enak di badan nggak capai.
ReplyDelete